Social Icons

Pages

09 June, 2013

Salam Dalam Bahasa Jepang (Japanese Greetings)

Tema pertama kita adalah Salam Dalam Bahasa Jepang.
Percakapan harian orang Jepang tidak terlepas dari salam. Salam sudah menjadi budaya mereka. Tidak peduli di luar atau di dalam rumah, tidak peduli pagi siang malam, selalu terdengar ada salam yang terucap. Kenapa ya orang Jepang sangat menyukai salam? 
Mungkin karena ini adalah salah satu cara menunjukkan rasa hormat dan sopan santun yang selalu dijunjung tinggi dalam budaya mereka. Sedari kecil mereka sudah diajarkan untuk selalu mengucap salam. Di rumah di sekolah di mana saja selalu salam, salam dan salam, hingga akhirnya mendarah daging.
Cara memberikan salam pun tidak asal-asalan. Karena Jepang masih memegang ketat struktur hierarki (atasan bawahan, senior yunior, dsb) maka cara mengucapkan dan sikap akan mengungkapkan status atau posisi si pemberi salam. Bisa dipastikan yang membungkuknya lebih dalam dan menggunakan kata-kata lebih sopan adalah yang level hierarkinya lebih rendah :)
Berikut adalah beberapa salam yang umum dipakai dalam percapakan sehari-hari:
Selamat pagi  おはようございます  Ohayou gozaimasu  
Selamat siang/ Halo/ Hai  こんいちは  Konnichiwa   
Selamat malam  こんばんは Konbanwa 

Apa kabar?  お元気ですか Ogenki desu ka?  
Saya baik/sehat  元気です Genki desu.  .

Terima kasih  ありがとうございます Arigatou gozaimasu 
Minta maaf  ごめんあさい  Gomennasai 
Permisi  すみません  Sumimasen 
Selamat tinggal  さようなら Sayonara 
Sampai jumpa lagi  また 会いましょう  Mata aimashou 

0 comments:

Post a Comment